Pages

Ads 468x60px

Labels

Thursday, 13 March 2014

Hal Menarik Sistem Perkuliahan di Belanda (Bagian 1)

Ini adalah bulan kedua aku kuliah di Belanda, tepatnya di program managing innovation organization untuk ngelarin 6 bulan masa kuliah disini dalam rangka study pertukaran pelajar. Nama kampus tempat ku belajar adalah "Saxion University of Applied Sciences".

Banyak hal menarik yang aku temui dari sistem, mulai dari budaya saat di kelas, cara dosen ngajar, cara ngasih nilai, dll. Nah salah satu yang menurutku menarik adalah system penilaiannya sangat detail. Dan salutnya mereka pun sangat telaten untuk nge-post secara transparan alasan setiap poin yang diberikan plus dengan diberikan pilihan bagi yang mau mempertanyakan nilainya. Disetiap ada tugas semasa perkuliahan, nilainya langsung dikomunikasikan ke mahasiswa. Mereka punya aplikasi yang bisa ngeorganisir semua aktifitas perkuliahan, nilai, dll. Berikut ini salah satu gambarnya yang aku printscreen. Jadi setiap mahasiswa punya akun, untuk tau tetang apa pun yang terjadi dengan aktifitas perkuliahannya.

Dengan sistem kayak gini, membuat nilai tidak tiba-tiba ajaib keluar di akhir masa kuliah. Dan bisa ngedongkrak semangat mahasiswa juga kalo mereka harus tambah rajin belajar dll. 

4 comments: