Go-food adalah aplikasi berbelanja makanan online di mana pembeli menitipkan uangnya untuk membelikan jenis makanan tertentu dari warung makan, toko makanan, atau pun caffe & restaurant yang telah ber-rekanan dengan go-food. Namun pembeli juga akan dikenai sejumlah biaya pengiriman sesuai jarak tempuh tempat penjual makanan ke pembeli makanan tersebut.
Go-food adalah cabang service yang dilakukan oleh PT. Gojek Indonesia. Sebagaimana kita semua sudah sangat akrab dan tentunya kenal dengan aplukasi transportasi online yang tidak lain merupakan karya anak bangsa (Indonesia) ini.
Tapi mungkin untuk go-food sendiri lebih terkenal di kota-kota besar, khususnya Ibu Kota DKI Jakarta tempat aku bekerja ini. Karena majority di DKI Jakarta adalah metropolitan yang menjadi pusat perkantoran di Indonesia, membuat kebanyakan "kami" penghuninya lebih sering berkutat di perkantoran. Di tambah dengan demografis karyawan kantoran DKI Jakarta yang bermukin lumayan jauh dari kantornya, dan lalu lintas yang serba macet membuat kepraktisan dalam memperoleh makanan jadi sesuatu yang sangat bermanfaat. Inilah salah satu faktor kenapa go-food menjadi familiar di Ibu Kota ini.
Ada beberapa menu favorite (kesukaan aku, dan ada juga yang kesukaan teman-teman kantor) yang bisa jadi referensi kalian.
- Kopi Susu Tetangga (Tuku)
- Pisang Goreng Kepal (Zuppa Keju Lumer)
- Egg Salted Yolk Chiken Rice (Eatlah)
- Roti Boy (Rotiboy)
- Bubur Ayam Special (Bubur Ayam "Enjoy Aja" (Mas Yanto khas Pemalang)
Favorite teman-teman sekantor yang nomor satu, kopi susu tetangga. Apalagi kalau sudah mulai jam-jam ngantuk pas ngantor, enaknya kan minum kopi. Dan kopi susu tetangga ini dari segi rasa kopi nya itu sendiri emang ga kalah dengan kopi-kopi di caffe yang harganya bisa dua kali lipat.
Sementara kopi-kopi di Tuku bisa dibeli hanya dengan Rp 18,000. Mengenai taste, silahkan dicoba saja biar lebih jelas. Kalau penikmat kopi pasti bisa notice mana kopi berkualitas kan. Dan menurut ku ini sudah bisa masuk kategori "berkualitas" so worth it lah dengan harga segitu.
Selebihnya adalah rekomendasi dari aku pribadi. Karena semua list di-atas adalah makanan di go-food yang aku order berkali-kali. Tentunya selera setiap orang mungkin berbeda-beda. Dan karena rasa ga bisa explain precisely, lebih baik nyoba deh. Anyway, rate harga makanan yang aku beli di atas termasuk di "midle price" (Rp 11,500 - 18,000). Dan yang paling mahal cuma Egg Salted (Rp 40,500) tapi memang harga normal Egg Salted memang sekitaran segitu.
Last point tentang egg salted (nomor 3), ini adalah kuliner jenis "Street Food". Yang mungkin sudah mulai banyak bertebaran bran-brand lain yang menyajikan Egg Salted selain Eatlah. Tapi disini kenapa aku me-rekomendasikannya Egg Salted, itu karena dari first "taste impresion" aku sudah suka dengan rasa makanan mereka. Jadi ga mau neko-neko, kalau suka yah ga perlu coba sana-sini lagi (simple).
Selamat mencoba.
0 comments:
Post a Comment